TORANG PE BANK BERSAMA PEMDES TONSEALAMA MULAI SALURKAN BLT-DD 2021

TORANG PE BANK BERSAMA PEMDES TONSEALAMA MULAI SALURKAN BLT-DD 2021

Tonsealama, 29/4/2021

Bertempat di Balai Kemasyarakatan Desa Tonsealama Kecamatan Tondano Utara Kabupaten Minahasa Provinsi Sulawesi Utara hari ini Kamis, 29 April 2021 dilaksanakan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun Anggaran 2021 kepada 104 Keluarga Penerima Manfaat.

Kegiatan ini merupakan kerjasama Pemerintah Desa Tonsealama dengan "Torang pe Bank" Bank SULUTGO Cab.Tondano, yang ditugaskan khusus untuk pembayaran BLT-DD langsung secara tunai kepada penerima.

Hukum Tua Tonsealama, Estefanus Dimpudus, A.Md dalam sambutan pengarahan mengatakan bahwa "Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) diberikan oleh Pemerintah Pusat melalui Penerimaan Dana Desa yang di terima oleh desa kita tahun 2021 ini. Bantuan ini diberikan kepada masyarakat atau keluarga terdampak Pandemi COVID-19. Karenanya, selaku pemerintah desa saya berharap penerima dapat memanfaatkan dana ini sebaik-baiknya untuk meningkatkan perekonomian dan ketahanan keluarga dimana sulit ini. Tahun 2021 ini telah ditata dalam APBDes Tonsealama untuk dana BLT-DD sebesar Rp. 374.400.000 untuk 104 KPM masing-masing Rp. 300.000 selama 12 bulan di tahun 2021. Jadi yang hari ini disalurkan adalah tahap 1 yaitu untuk bulan Januari. Sebab Dana Desa untuk BLT-DD yang masuk ke RKUDes baru untuk 1 bulan."

Turut hadir dalam kegiatan ini Camat Tondano Utara, Dra.Jenie Sangari, MAP yang didampingi kasipem Kecamatan, Ibu.Djois Lembong, SP serta para Pendamping Desa, Novita Rochmat, ST., Gusti Wahyuni Perbatasari dan Stenly Andi Dinnar. (Allo)

 

Share